Profil dan Biodata Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo yang Baru Saja Terjaring OTT KPK
--
Pada tahun 2000, ia menikah dengan Susilowati dan dikaruniai tiga anak: Jian Ayune Sundul Langit, Lintang Panuntun Qolbu, dan Gibran Cahyaning Pangeran. Dia dikenal dengan panggilan akrab "Kang Giri". Sebelum terjun ke politik, Sugiri berprofesi sebagai wartawan dan pengusaha reklame.
Berdasarkan LHKPN tersebut, aset terbesar Sugiri berasal dari sembilan bidang tanah dan bangunan senilai total Rp5,7 miliar, yang tersebar di Surabaya, Boyolali, Sidoarjo, Pasuruan, dan Ponorogo Ia juga melaporkan kepemilikan dua unit kendaraan, yaitu mobil Toyota Alphard dan sepeda motor Vespa Primavera, dengan nilai total Rp153 juta.
Selain itu, Sugiri tercatat memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp218,9 juta serta kas dan setara kas sebesar Rp204,4 juta. Dalam laporannya, Sugiri tidak mencatatkan adanya utang, sehingga total kekayaan bersihnya mencapai Rp6.358.428.124.
Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan. Semoga bisa bermanfaat dan update berita terbaru melalui website kami!